Sabtu, 19 November 2016

BOLEH GAK SIH ADA TANAMAN HIDUP DI DALAM RUMAH?

Sebagian orang, suka menyimpan tanaman hidup di dalam rumahnya. Ada yang menyukainya karena memberikan efek segar, pelengkap dekorasi acara tertentu, atau sekedar penghias ruang.
Tapi, tahukah Sahabat jika menyimpan bunga di dalam rumah dapat memberikan efek negatif bagi penghuninya? Karena menurut beberapa penelitian praktis, menyimpan tanaman hidup di dalam rumah haruslah pada waktu yang tepat.

Maksudnya, bunga atau tanaman hidup hanya boleh disimpan di pagi-siang hari, karena pada waktu itu tanaman akan mengeluarkan gas oksigen, yang kemudian dihirup oleh manusia, sedangkan gas karbondioksida yang dikeluarkan manusia akan dihirup oleh tanaman.
Nah, bahayanya jika tanaman hidup dibiarkan tinggal hingga malam hari, karena saat itu tanaman juga mengeluarkan karbondioksida dan memerlukan oksigen agar terus hidup. Artinya, kita akan berebut oksigen dengan tanaman itu.
Oleh karena itu, menempatkan tanaman di kamar tidur jelas bukan merupakan ide yang baik. Dari sudut pandang kearifan fengsui, tumbuhan juga merupakan representasi pertumbuhan dan getaran hidup, dan dua hal ini jelas bukanlah energi yang kamu harapkan saat beristirahat.
Akan tetapi, hal ini juga bukan berarti kehadiran tanaman kecil dalam pot, khususnya pada sebuah kamar tidur yang cukup luas, akan menimbulkan pengaruh buruk dari sisi fengsui. Sebab, pengaruh buruk tanaman dalam kamar tidur akan sangat bergantung pada faktor lain, seperti luas dan desain kamar.
Bagaimanapun, kehadiran tanaman di dalam rumah sebenarnya membawa efek positif, terutama dengan mempertimbangkan tingkat polusi dalam ruangan. Jadi, bagaimana dengan kamu Sahabat?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar